Berpusat di SCBD, Artha Graha Peduli Gelar Upacara HUT ke-79 Republik Indonesia
Advertorial | 19 Agustus 2024, 16:30 WIBPada kesempatan yang sama, Ketua Umum Artha Graha Peduli Heka Hertanto juga berharap bahwa momentum hari kemerdekaan harus dimanfaatkan untuk saling bergotong-royong mewujudkan inovasi dan digitalisasi dalam merealisasikan kemajuan bangsa, mulai dari sektor digitalisasi dan inovasi yang berkelanjutan.
Menurut Heka, digitalisasi sektor ekonomi, seperti e-commerce dan fintech juga dapat menjadi motor penggerak utama untuk keberlanjutan ekonomi masyarakat Indonesia.
“Namun, yang tak kalah penting dalam menghadapi masa transisi menuju sistem digital antara lain adanya serangan siber (cyber crime), bahkan yang lebih marak adanya judi online dan pinjaman online. Semua harus diberantas dengan semangat yang sama,” tegas Heka
"Khususnya bagi keluarga besar Artha Graha Peduli, kami menghimbau untuk meningkatkan SDM unggul. Mewujudkan masa depan Indonesia yang lebih baik, lebih adil, dan lebih sejahtera. Dirgahayu Indonesia ke 79 Tahun, Nusantara Baru Indonesia Maju," pungkas Heka.
Penulis : Adv-Team
Sumber : Kompas TV