> >

Kejar Target Belanja UMKM Lokal Rp400 T, Pemerintah Gelar Business Matching di Bali

Ukm | 24 Maret 2022, 13:33 WIB
Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita (Sumber: Kompastv/Ant)

"Kita berharap bahwa dengan Business Matching ini secara cepat bisa mengubah itu semua, dan memunculkan komitmen dari seluruh K/L, khususnya untuk 10 K/L yang anggaranya terbesar, BUMN dan Pemda," terangnya.

Berdasarkan hitungan BPS, lanjut Agus, setiap Rp400 triliun belanja pemerintah itu memberikan dampak positif 1,7 persen kepada pertumbuhan ekonomi nasional. Sedangkan pada tahun 2021 lalu, pertumbuhan ekonomi Indonesia adalah sebesar 3,6%.

Jika tahun ini target belanja produk UMKM tercapai Rp400 triliun, pertumbuhan ekonomi nasional bisa tembus di atas 5%.

Baca Juga: Bambang Trihatmodjo Minta Sri Mulyani Tutup Kasus Utang Sea Games 1997

"Kalau kita tambahkan dengan Rp400 triliun belanja pemerintah, itu jadi 3,6 ditambah 1,7 persen," sebut Agus.

Apalagi belanja K/L setiap tahunnya selalu di atas Rp1.000 T, sehingga peluang belanja selalu terbuka.

"Jadi kami optimis dengan angka Rp400 triliun yang sudah diperintahkan oleh Bapak Presiden bisa kita capai tahun ini melalui belanja produk- produk dalam negeri," lanjutnya.

Sebagai informasi, keterangan Agus disampaikan saat kegiatan Business Matching Belanja Produk Dalam Negeri 2022 di Nusa Dua Bali, Rabu (23/3).

Penulis : Dina Karina Editor : Iman-Firdaus

Sumber :


TERBARU