> >

Keselamatan Jadi Fokus Kuncoro Wibowo, Dirut TransJakarta yang Baru Pengganti Yana Aditya

Kebijakan | 11 Januari 2023, 22:00 WIB
Direktur Utama PT Transportasi Jakarta Kuncoro Wibowo saat ditemui di Blok H Balai Kota DKI Jakarta, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (11/1/2023). (Sumber: KOMPAS.com/MUHAMMAD NAUFAL)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Direktur Utama (Dirut) TransJakarta yang baru, M Kuncoro Wibowo menyatakan siap menjalankan amanah memimpin BUMD milik Pemprov DKI di bidang transportasi.

Kuncoro menjelaskan sebagai perusahaan yang bergerak di bidang pelayanan angkutan umum, fokus utama yang akan dijalankan dalam memimpin TransJakarta yakni perbaikan keselamatan layanan dan operasional sesuai rekomendasi Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT).

"Kami lanjutkan apa yang dilakukan manajemen yang sekarang. Fokus utama tentu keselamatan (penumpang) dan aspek pelayanan," ujar Kuncoro seusai ditemui di pergantian direksi dan komisaris PT TransJakarta di kantor BP BUMD, Rabu (11/1/2023). Dikutip dari Kompas.id.

Perombakan jajaran direksi dan komisaris TransJakarta ini diputuskan dalam rapat para pemegang saham di luar rapat umum pemegang saham (RUPS) yang ditandatangani pada Rabu (11/1/2023). 

Baca Juga: Saat Wacana Penerapan ERP dari Era Sutiyoso hingga Heru Budi yang Tak Kunjung Terealisasi

Keputusan rapat para pemegang saham yakni M Kuncoro Wibowo sebagai Dirut TransJakarta menggantikan Mochammad Yana Aditya.

Adapun Yana Aditia sudah memimpin TransJakarta selama satu tahun lebih. Ia diangkat sebagai Dirut TransJakarta sejak November 2021, menggantikan Dirut sebelumnya, Sardjono Jhony, yang meninggal dunia karena sakit.

Saat ditemui seusai acara penggantian yang berlangsung di kantor BP BUMD, kompleks Balai Kota DKI Jakarta, Yana enggan berkomentar dan menjelaskan akan ke mana setelah penggantian tersebut.

Selain merombak jajaran direksi PT TransJakarta, Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengangkat Luky Arliansyah sebagai Komisaris sekaligus Plt Komisaris Utama menggantikan Sudirman Said serta Bambang Eko sebagai komisaris TransJakarta.

Baca Juga: PJ Gubernur DKI Heru Rombak Direksi Jakpro, Ini Susunan Terbaru

Penulis : Johannes Mangihot Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV/Kompas.id


TERBARU