> >

Jangan Konsumsi 4 Jenis Minuman Ini Saat Sahur, Simak Penjelasan Ahli Gizi

Panduan | 7 April 2022, 20:34 WIB
ilustrasi minuman bersoda sebaiknya tidak dikonsumsi saat sahur. (Sumber: shutterstock)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Terdapat sejumlah minuman yang harus dihindari saat sahur agar tubuh tetap fit dan ibadah puasa bisa lancar.

Saat berpuasa, kita harus pandai memilah minuman saat sahur agar tubuh tetap terhidrasi dengan baik meski tidak mendapatkan asupan minuman di siang hari.

Menghindari minuman yang bersifat diuretik adalah pilihan yang tepat agar tubuh tidak dehidrasi. Lantas, apa saja minuman yang harus dihindari saat sahur?

Baca Juga: Simak, Ini Rekomendasi Makanan Terbaik untuk Sahur, Kaya Vitamin hingga Cairan

Minuman yang harus dihindari saat sahur

1. Kopi

Kopi memiliki kafein yang memiliki efek diuretik. Untuk diketahui, diuretik adalah zat yang mampu meningkatkan aliran darah ke ginjal dan meningkatkan produksi urine.

Ahli gizi dr. Tan Shot Yen, M.Hum, tidak menganjurkan kopi untuk diminum saat sahur. Sebab, hal ini membuat seseorang menjadi sering buang air kecil.

Padahal, saat berpuasa tubuh membutuhkan banyak air untuk mencegah dehidrasi.

“Yang pasti minuman bukan yang bikin pipis jadi sering,” kata Tan, dikutip dari Kompas.com, Kamis (7/4/2022).

2. Teh

Sama seperti kopi, teh juga membuat seseorang menjadi lebih sering buang air kecil karena mengandung kafein.

Minum secangkir teh hangat saat sahur memang membuat tubuh nyaman, namun minuman ini ternyata sebaiknya dihindari.

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas.com, Healthline


TERBARU