> >

Mulai Dibangun 12 Tahun Lalu, Jokowi Akhirnya Resmikan Tol Cisumdawu Sepanjang 62 Km

Ekonomi dan bisnis | 11 Juli 2023, 11:36 WIB
Presiden Joko Widido meresmikan Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu), Selasa (11/7/2023). Peresmian dilakukan di terowongan kembar Tol Cisumdawu, Kab. Sumedang, Jawa Barat (Sumber: Tangkapan layar Breaking News Kompas TV.)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widido meresmikan Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu), Selasa (11/7/2023). Peresmian dilakukan di terowongan kembar Tol Cisumdawu, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. 

Presiden Jokowi menyatakan, Tol Cisumdawu sebenarnya sudah dibangun sejak 2011 atau 12 tahun yang lalu. 

"Artinya sudah 12 tahun. Tapi memang banyak problem di lapangan. Utamanya masalah pembebasan lahan," kata Jokowi saat peresmian Tol Cisumdawu, dikutip dari tayangan Breaking News Kompas TV.

"Kita saat ini berada di terowongan kembar sepanjang 472 meter. Tidak ada jalan yang lewati terorowongan kembar sepanjang ini di Indonesia," ujarnya. 

Baca Juga: Tuntut Ganti Rugi Lahan, Puluhan Warga Sumedang Blokir Ruas Tol Cisumdawu KM 178!

Jokowi menyebut jalan tol sepanjang 62 km itu menghabis dana sebesar Rp18,3 triliun. Dimana Rp9,07 triliun berasal dwri APBN dan sisanya dari Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU). 

Ia berharap dengan adanya Tol Cisumdawu akan mempernudah konektifitas ke Bandara Kertajati di Majalengka. 

Jokowi mengungkap, pemerintah Indonesia tadinya memulai pembangunan Bandara Kertajati berbarengan dengan Tol Cisumdawu. Sehingga kedua proyek itu juga bisa selesai bersamaan dan Bandara Kertajati akan ditopang aksesnya oleh Tol Cisumdawu. 

"Tapi karena ada masalah pembebasan lahan, akhirnya Bandara Kertajati yang selesai duluan," ujar Jokowi. 

Baca Juga: Bandara Kertajati Layani Penerbangan Air Asia Bandung-Kuala Lumpur Mulai 17 Mei 2023

Penulis : Dina Karina Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU