> >

BLT Mitigasi Risiko Pangan Tak Juga Cair, Airlangga Ungkap Penyebabnya

Ekonomi dan bisnis | 23 April 2024, 10:27 WIB
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengungkap alasan pemerintah belum juga mencairkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Mitigasi Risiko Pangan. (Sumber: Kemenko Perekonomian)

Baca Juga: Kala Hakim Saldi Isra Nilai Politisasi Bansos Beralasan Hukum dalam Perbedaan Pendapat di Putusan MK

Pemberian BLT mitigasi risiko pangan ini akan dicairkan sekaligus sehingga tiap KPM akan dapat Rp600.000.

Airlangga menambahkan, bantuan ini juga untuk menggantikan BLT El Nino yang sudah diberikan pada November-Desember 2023 yang sebesar Rp400.000 untuk dua bulan. 

Bantuan ini juga berbeda dengan bantuan beras sebanyak 10 Kg yang diberikan kepada 22 juta KPM. 

"Ini berbeda dengan bantuan pangan yang 22 juta KPM. Nah itu biasanya masyarakat di bawah bertanya kenapa saya dapat beras tetapi tidak dapat BLT cash. Tentu dengan data yang berbeda itu tergantung kepada kemarin data yang dari PMK (Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan) terkait dengan data tersebut," tuturnya. 

Sementara untuk bantuan beras, akan tetap dilanjutkan hingga Juni 2024. 

Penulis : Dina Karina Editor : Desy-Afrianti

Sumber :


TERBARU