Lowongan Kerja Bank Muamalat untuk Lulusan D3 hingga S1, Ini Persyaratannya
Loker | 17 September 2024, 16:55 WIBPeserta program akan mendapatkan sejumlah manfaat, antara lain uang saku, tunjangan transportasi, tunjangan frontliner, jaminan kesehatan melalui BPJS (Kesehatan, JKK, JKM), Tunjangan Hari Raya (THR), beasiswa, lingkungan kerja yang islami, program pelatihan yang komprehensif, serta peluang mengikuti program pengembangan lainnya.
Persyaratan:
- Pria atau wanita berusia maksimal 25 tahun
- Berpenampilan menarik
- Pendidikan minimal Diploma (D3) atau Sarjana (S1)
- Tinggi badan minimal 160 cm untuk pria dan 155 cm untuk wanita
- Memiliki orientasi pelayanan yang tinggi
- Kemampuan komunikasi yang baik
- Memiliki keterampilan dalam penjualan akan menjadi nilai tambah
Lokasi Penempatan:
- Cabang Karawang
- Cabang Semarang
- Sub-Cabang Cinere
Batas Waktu Pendaftaran: Pendaftaran dibuka hingga 10 Oktober 2024.
Link Pendaftaran: https://mhpmobile.bankmuamalat.co.id/job/
Bank Muamalat mengingatkan semua calon pelamar untuk selalu waspada terhadap tindakan penipuan yang mengatasnamakan proses rekrutmen.
Bank Muamalat tidak memungut biaya apapun dalam proses perekrutan, serta tidak menjanjikan penggantian biaya untuk akomodasi, transportasi, konsumsi, dan hal-hal lainnya.
Baca Juga: Bawaslu Sulsel Buka Lowongan Untuk 15 Ribu Lebih PTPS
Penulis : Kiki Luqman Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV