> >

MAMAMOO Hadir dalam Shopee 4.4 Mega Shopping Day TV Show, Catat Tanggalnya!

Musik | 25 Maret 2021, 18:37 WIB
Girl group asal Korea Selatan Mamamoo bakal memeriahkan acara TV Show Shopee 4.4 Super Shopping Day. (Sumber: Dok. Shopee)

JAKARTA, KOMPAS.TV – Kejutan spesial bagi penggemar KPop Tanah Air. Girl group kenamaan Korea Selatan, MAMAMOO, hadir menyapa penggemar KPop secara live di TV Show Shopee 4.4 Mega Shopping Day.

Beranggotakan Solar, Moonbyul, Wheein, dan Hwasa, grup yang memiliki banyak penggemar internasional ini akan tampil live dalam bertajuk “TV Show Shopee 4.4 Super Shopping Day”. Tidak hanya membawakan lagu-lagu pilihan, sisi lain para anggota juga akan diperlihatkan dalam acara ini.

“Untuk merayakan hari puncak dari Shopee 4.4 Mega Shopping Day kali ini Shopee kembali ingin memberikan kejutan kepada seluruh pengguna kami lewat Shopee 4.4 TV Show spesial kami yang dapat disaksikan tanggal 4 April 2021 pukul 19.00,” kata Handhika Jahja, Dirut Eksekutif Shopee Indonesia dikutip dari wawancaranya, Kamis (25/3/2021).

Dengan suara merdu, dance yang kompak, serta diskografi lagu yang catchy, penampilan live MAMAMOO merupakan hal yang amat dinanti-nanti penggemar KPop. Namun, popularitas grup ini tidak hanya berasal dari musiknya saja.

Keempat anggota MAMAMOO memiliki pesona masing-masing yang membuat mereka begitu dicintai penggemar mancanegara. Terlebih dengan kehadiran Hwasa, salah satu anggota yang berhasil mematahkan standar kecantikan Korea Selatan.

Penampilan berbeda dari anggota girl group Korea Selatan pada umumnya tidak menghentikan Hwasa untuk tampil percaya diri. Hwasa terus menginspirasi Moomoo (sebutan untuk penggemar MAMAMOO) untuk menerima dan mencintai diri sendiri.

TV Show Shopee 4.4 Mega Shopping Day bersama MAMAMOO akan disiarkan secara

langsung pada tanggal 4 April 2021 pukul 19.00 WIB di tiga stasiun televisi dan ShopeeLive.

Sederet bintang papan atas tanah air juga akan hadir, di antaranya Arya Saloka, Amanda Manopo, Atta Halilintar, dan Aurel Hermansyah.

Perhelatan ini merupakan puncak dari kampanye Shopee 4.4 Mega Shopping Day yang telah berlangsung sejak awal bulan Maret. Hadirnya MAMAMOO merupakan inisiatif pihak Shopee setelah pernah berhasil mengundang girl group Blackpink tiga tahun silam.

Penulis : Elva-Rini

Sumber : Kompas TV


TERBARU