> >

Marshanda Akui Pernah Dirukiah Gara-Gara Suka Ngamuk karena Penyakit Mental

Selebriti | 11 Juli 2021, 10:45 WIB
Marshanda (Sumber: Instagram)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Artis Marshanda atau akrab disapa Chacha blak-blakan mengutarakan bahwa ia menderita penyakit mental bipolar, yang dialaminya semenjak remaja.

Kisah dan unek-unek Marshanda itu terungkap usai dirinya mengunggah curahan hati dalam kanal YouTube pribadinya, MARSHED, Selasa (15/10/2019).

Dalam videonya, Marshanda mengaku sudah didiagnosis mengalami depresi saat dirinya berusia 17 tahun.

"Tujuh Belas (tahun) gue didiagnosa depresi, orang enggak ada yang tahu. 20 (tahun) gue diagnosa bipolar," ujar Marshanda dalam videonya.

Baca Juga: Marshanda Beri Dukungan untuk Nia Ramadhani: Aku Ada di Sini Jika Butuh Bantuan

Alami bipolar, Marshanda mengaku keadaan dirinya seperti dikira tengah kerasukan.

"Beberapa hari kemudian (setelah doa) gue ngehang bro. Lo ngerti enggak sih, tiba-tiba lo kayak, kalau kata orang, lo kerasukan,"

"Orang banyak ngira gue kesurupan. Sumpah!" tutur Marshanda.

Ia juga menuturkan saat itu dirinya sampai dirukiah gara-gara dikira kerasukan. Dirinya merasa saat itu orang-orang di sekelilingnya memintanya melakukan hal yang sebenarnya tak diinginkannya.

"Yuk dirukiah yuk dirukiah, gue dibawa rukiah dulu, sumpah. Tapi yang gue rasain gue masih inget semua gak ada yang gue lupa."

Penulis : Ade Indra Kusuma Editor : Fadhilah

Sumber : Kompas TV


TERBARU