> >

Bak Beda Orang, Ini Drama Korea yang Dibintangi Park Hae Soo Selain Squid Game

Selebriti | 8 Oktober 2021, 10:23 WIB
Pemeran Cho Sang Woo dalam Squid Game, Park Hae Soo, sambut kelahiran anak pertama. (Sumber: Koreaboo)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Aktor senior Korea Selatan Park Hae Soo terlihat familiar sebelum perilisan drama 'Squid Game'. Faktanya, Park Hae Soo memulai kariernya di atas panggung teater sebelum muncul di layar kaca.

Selain perannya di drama 'Squid Game', Park Hae Soo memiliki banyak deretan drama populer lain yang dibintanginya.

Baru-baru ini, The Swoon Netflix melalui akun Instagram resminya yang dikutip Kompas TV, Jumat (8/10/2021) menunjukkan 6 adegan Park Hae Soo di proyek berbeda-beda.

Cuplikan adegan tersebut diambil dari 'Squid Game', 'Prison Playbook', 'Racket Boys', 'The Pirates', 'The Legend of The Blue Sea', dan 'Persona'.

Akting Park Hae Soo di 'Prison Playbook' bahkan dianggap sebagai salah satu yang terbaik dan membuatnya diganjar penghargaan Aktor Baru Terbaik di The Seoul Awards.

Baca Juga: Park Hae Soo Tak Menyangka “Squid Game” akan Sesukses Sekarang

Selain 6 drama tersebut, Park Hae Soo terlibat menjadi salah satu karakter pendukung sebagai Yi Ji-Ran dalam drama dengan genre politik dan sejarah berjudul 'Six Flying Dragons'.

Diketahui, Park Hae Soo juga akan ikut membintangi Money Heist, remake dari serial populer Netflix Spanyol. Drama ini akan tayang Desember 2021.

Para penggemar langsung memberikan pujian atas kemampuan akting Park Hae Soo. Mereka mengatakan bahwa Park Hae Soo seakan menjadi orang yang sama sekali berbeda pada penampilannya di drama atau film yang ia bintangi.

Kepopuleran Park Hae Soo pun terlihat dari akun Instagram pribadinya yang baru saja dibuat. Hanya dalam hitungan 3 hari saja, Park Hae Soo sudah berhasil mengumpulkan 1,1 juta followers.

Penulis : Dian Septina Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU