> >

Tips Atur Pengeluaran bagi Generasi Sandwich yang Rentan Terpaan Masalah Keuangan

Tips, trik, dan tutorial | 21 November 2021, 17:42 WIB
Ilustrasi kehidupan generasi sandwich. Tak dapat dipungkiri, generasi sandwich memang rentan tertimpa masalah keuangan. Sehingga, penting rasanya untuk memahami tips mengatur pengeluaran sebagai salah satu solusinya. (Sumber: Shutterstock)

Sebagai tambahan, Ike mengimbau, pengeluaran untuk membantu orang tua dan keluarga bisa dimasukkan ke dalam porsi pengeluaran produktif atau yang lain.

"Kalau di sini naik, pengeluaran yang di sana mesti ditekan, terutama pengeluaran gaya hidup yang besar tapi jarang dihitung," papar Ike.

Pemahaman semacam ini, lanjut Ike, sebetulnya harus dimiliki oleh semua pihak yang berada dalam suatu keluarga atau rumah tangga.

Tak hanya si tulang punggung keluarga, pasangan, orang tua, anak, adik atau kakak, dan kerabat yang lain juga mesti paham.

"(Tapi) yang terjadi sekarang, banyak orang mengalami mobilitas kelas sosial karena ekonomi membaik, tapi tidak diiringi dengan pengetahuan bagaimana mengatur uang," tandas Ike.

Penulis : Aryo Sumbogo Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas.com


TERBARU