> >

Waduh, Gereja Kuno Situs Warisan Dunia UNESCO di Ethiopia Dikuasai Oleh Pemberontak Tigray

Kompas dunia | 6 Agustus 2021, 08:00 WIB
Gereja kuno dari abad ke-13 yang merupakan warisan dunia UNESCO di Ethiopia telah direbut oleh pasukan Pemberontak Tigray. (Sumber: UNESCO)

ADDIS ABABA, KOMPAS.TV - Pemberontak Tigray telah mengambil alih Kota Lalibela di Ethiopia, yang didalamnya terdapat gereja kuno Situs Warisan Dunia UNESCO.

Lalibela yang berasal dari wilayah Amhara, merupakan rumah dari gereja kuno yang dipahat dengan batu dan berasal dari abad ke-13.

Gereja tersebut merupakan tempat suci bagi jutaan umat Kristen Ortodoks.

Pejabat lokal mengatakan kepada BBC, warga sekitar melarikan diri ketika para pemberontak memasuki wilayah mereka.

Baca Juga: Kian Mencekam, Israel Siap Berperang Melawan Iran

Wakil Wali Kota Lalibela, Mandefro Tadesse mengungkapkan kota sudah dalam kekuasaan Pemberontak Tigray.

Ia mengatakan tak ada penembakan, namun warga langsung melarikan diri dari kota.

Tadesse sendiri mengaku dirinya khawatir dengan keselamatan dari gereja bersejarah tersebut.

“Ini adalah warisan dunia, dan kami harus bekerja sama untuk memastikan bahwa harta berharga ini selamat,” katanya.

Baca Juga: Gadis Kecil Kasta Dalit Diperkosa dan Dikremasi Paksa, Picu Kemarahan Publik di India

Penulis : Haryo Jati Editor : Iman-Firdaus

Sumber : BBC


TERBARU