> >

Waduh, Lukisan Termahal Dunia Milik Pangeran Mohammad Bin Salman Diduga Bukan Karya Da Vinci

Kompas dunia | 15 November 2021, 15:46 WIB
Lukisan Salvator Mundi, lukisan termahal dunia yang diyakini milik Pangeran Mohammad Bin Salman diduga bukan karya Leonardo Da Vinci. (Sumber: AP Photo/Kirsty Wigglesworth)

Dikutip dari The Times of Israel, Prado memiliki indeks untuk lukisan Da Vinci, yang mana lukisan terdaftar baik sebagai, oleh Leonardo atau, karya yang dikaitkan dibuat di bengkel seni, atau disahkan dan diawasi Leonardo.

“Beberapa ahli menganggap ada purwarupa yang sekarang hilang (dari Salvator Mundi), sementara yang lain bahwa versi Cook yang banyak diperdebatkan adalah yang asli,” bunyi esai dari Kurator Ana Gonzalez Mozo.

Versi Cook yang dimaksud adalah lukisan Salvator Mundi yang dimiliki oleh Saudi, dinamakan seperti itu setelah dibeli oleh Francis Cook pada 1900.

Tetapi, para ahli mengatakan bahwa mungkin tak ada lukisan purwarupa oleh Da Vinci, dan mencatat bahwa Salinan lain dari Salvator Mundi bisa menjadi yang paling dekat dengan aslinya.

Baca Juga: Ancaman Mengerikan China ke Australia: Kiamat Akan Terjadi jika Lindungi Taiwan

Katalog Prado juga berisi esai pembuka oleh Vincent Delieuvin, kurator retrospektif karya seniman Musee du Lovre’s 2019 di Paris.

Ia membahas bahwa lukisan milik Saudi, mengacu pada detail kualitas yang sangat buruk.

“Diharapkan bahwa tampilan permanen karya di masa depan akan memungkinkannya untuk dianalisis kembali dengan objektivitas yang lebih besar,” bunyi pendapat Deliuvin.

Keberadaan dari Salvator Mundi hingga kini masih belum diketahui, dan belum ada kemungkinan akan dipamerkan dalam waktu dekat.

Penulis : Haryo Jati Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Times of Israel


TERBARU