> >

Portugal Berlakukan Kembali Pembatasan Sosial Covid-19, Bersiap Sambut Lonjakan Kasus di Eropa

Kompas dunia | 26 November 2021, 08:24 WIB
Seorang pemuda mengenakan masker melewati depan toko di Lisbon, Portugal yang mengumumkan akan menerapkan kembali beberapa pembatasan untuk menghentikan lonjakan kasus baru Covid-19 dan mewajibkan semua penumpang menunjukkan sertifikat tes negatif Covid-19 pada saat kedatangan. (Sumber: Straits Times via Reuters)

Berbicara tentang aturan perjalanan baru, PM Costa mengatakan, maskapai penerbangan akan didenda 20.000 euro per penumpang jika mereka mengangkut siapa saja yang tidak membawa bukti tes Covid-19, termasuk mereka yang sudah divaksinasi lengkap.

Costa juga mengumumkan mereka yang sudah divaksinasi lengkap juga harus menunjukkan bukti tes negatif Covid-19 untuk memasuki klub malam, bar, acara besar, dan panti jompo, dan aparat serta petugas akan meminta semua orang menunjukkan sertifikat digital Uni Eropa untuk tinggal di hotel, pergi ke gym, atau makan malam dalam ruangan di restoran.

Kerja jarak jauh akan menjadi wajib selama minggu pertama Januari untuk mengendalikan penyebaran virus setelah perayaan liburan.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Fadhilah

Sumber : Kompas TV/Straits Times via Reuters


TERBARU