> >

Biden Umumkan Pembentukan Kerangka Ekonomi Indo-Pasifik Beranggotakan 13 Negara, Termasuk Indonesia

Kompas dunia | 23 Mei 2022, 15:08 WIB
Presiden AS Joe Biden hari Senin, (23/5/2022) di Tokyo mengumumkan pembentukan Kerangka Ekonomi Indo-Pasifik atau Indo-Pacific Economic Framework IPEF beranggotakan 13 negara, termasuk di dalamnya Indonesia. (Sumber: Straits Times)

Bloomberg Economics menerbitkan laporan pekan lalu yang memproyeksikan pertumbuhan PDB AS sekitar 2,8 persen tahun 2022, dibandingkan dengan 2 persen untuk China, yang selama ini kerepotan menahan virus corona melalui lockdown ketat sementara juga berurusan dengan anjloknya sektor properti.

Perlambatan tersebut merusak asumsi bahwa China akan secara otomatis menggantikan AS sebagai ekonomi terkemuka dunia.

“Fakta bahwa Amerika Serikat akan tumbuh lebih cepat dari China tahun ini, untuk pertama kalinya sejak 1976, adalah contoh yang cukup mencolok tentang bagaimana negara-negara di kawasan ini harus melihat pertanyaan tentang tren dan trajectory,” kata penasihat keamanan Gedung Putih, Jake Sullivan.

Awal bulan ini, Biden mengumpulkan sembilan dari 10 negara anggota ASEAN di Washington untuk pertemuan puncak, yang pertama kali dilakukan oleh organisasi tersebut di ibu kota AS.

Biden mengumumkan pada KTT bahwa AS akan menginvestasikan sekitar $150 juta dalam energi bersih dan inisiatif infrastruktur di negara-negara ASEAN.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV/Associated Press


TERBARU