> >

Ukraina Dilaporkan Rebut Ribuan Kilometer Persegi Wilayah Front Kharkiv, Jalur Suplai Rusia Terancam

Krisis rusia ukraina | 10 September 2022, 20:59 WIB
Ilustrasi. Seorang personel militer Ukraina berswafoto saat unitnya menembakkan artileri di Donetsk, timur Ukraina, 3 September 2022. Pada Sabtu (10/9/2022), serangan balik Ukraina di front sekitar Kharkiv, wilayah timur laut negara itu, dilaporkan berhasil merebut 1.000 hingga 2.500 kilometer persegi wilayah dari Rusia. (Sumber: Kostiantyn Liberov/Associated Press)

KIEV, KOMPAS.TV - Pasukan Ukraina dilaporkan sukses merebut kembali ribuan kilometer persegi wilayah di front selatan Kharkiv, kota terbesar kedua di Ukraina. Per Sabtu (10/9/2022), analis dan pejabat militer Barat menyatakan bahwa gerak ofensif pasukan Kiev telah hampir memutus jalur suplai Rusia.

Kementerian Pertahanan Inggris Raya melaporkan Ukraina berhasil maju hingga sejauh 50 kilometer ke selatan front Kharkiv. 

Serangan balik tersebut diyakini diluncurkan di sekitar Izyum, kota yang sejak awal invasi menjadi salah satu titik pusat front Rusia dan fokus penempatan artileri berat. London menyebut pasukan Rusia di sekitar Izyum “semakin terisolasi.”

“Pasukan Rusia sepertinya diserang secara mendadak. Sektor itu hanya dipertahankan dengan ringan dan unit-unit Ukraina telah merebut atau mengepung sejumlah kota,” ungkap pernyataan militer Inggris Raya dikutip Associated Press.

Lebih lanjut, London menyatakan bahwa Kupyansk, kota dekat Izyum, sedang digempur oleh pasukan Ukraina. Kupyansk disebut menjadi titik penting bagi jalur suplai pasukan Rusia di garis depan.

Baca Juga: Tentara Rusia Dituduh Pukuli hingga Tewas 2 Staf PLTN Zaporizhzhia, Diyakini Juga Melukai Lainnya

Pada Sabtu (10/9), beredar foto di media sosial Ukraina yang menunjukkan pasukan Kiev berada di muka gedung dewan kota Kupyansk. 

Pihak Ukraina sendiri belum mengonfirmasi apakah pasukannya telah memasuki Kupyansk. Kiev sebatas melaporkan bahwa pihaknya telah merebut “lebih dari 1.000 kilometer persegi wilayah” dari Rusia.

Angkatan Bersenjata Ukraina menyebut pasukannya di sejumlah daerah “menembus pertahanan musuh hingga kedalaman 50 kilometer”, sesuai angka perkiraan militer Inggris Raya. Namun, Kiev tidak menyinggung detail geografis tentang operasi militernya.

Sementara itu, Institute for the Study of War, lembaga wadah pemikir yang berbasis di Washington, memperkirakan bahwa Ukraian telah merebut kembali sekitar 2.500 kilometer persegi wilayah di sekitar Kharkiv sepekan belakangan.

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Associated Press


TERBARU