> >

Cara Unik untuk Cari Pacar, Pria Ini Iklankan Dirinya di Papan Reklame Besar Pinggir Jalan

Kompas dunia | 8 Oktober 2022, 17:07 WIB
Pria Inggris, Ed Chapman, mengiklankan dirinya di papan reklame besar pinggir jalan untuk mencari pacar. (Sumber: Oddity Central)

Baca Juga: Diserang saat Hendak Rapat Bersama Wali Kota, Bos Kartel Narkoba Meksiko Selamat pada Menit Akhir!

Chapman memasang spanduk besar dengan wajahnya dan pesan sederhana, “Kencani Aku!”.

Dia pun langsung mendapatkan banyak pesan dari perempuan-perempuan yang tertarik berkencan dengannya pada hari pertama ia memasang iklan tersebut.

“Saya menerima pesan pertama pada hari yang sama iklan dan papan reklame itu muncul. Saya mendapat beberapa pesan dari perempuan berusia 18 hingga 48,” katanya.

“Semuanya seperti bercampur. itu sangat menarik dan menjadi tanda bahwa sesuatu yang positif akan datang,” lanjutnya.

 

Penulis : Haryo Jati Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Oddity Central


TERBARU