> >

Pesawat Bermasalah saat Terbang dari LA ke Sydney, Penumpang Dibawa ke Pulau Terpencil

Kompas dunia | 31 Desember 2022, 10:34 WIB
Arsip foto Bandara Pago Pago di Samoa Amerika. Pesawat United Airlines yang terbang dari Los Angeles menuju Sydney dialihkan ke Bandara Pago-Pago usai ditemukan masalah mesin di tengah perjalanan, Jumat (30/12/2022). (Sumber: Visit Pago Pago)

PAGO PAGO, KOMPAS.TV -  Penerbangan United Airlines yang mengangkut penumpang dari Los Angeles, Amerika Serikat menuju Sydney, Australia, dialihkan usai ditemukan masalah mesin di tengah perjalanan, Jumat (30/12/2022) malam.

Flightradar24 melaporkan, pesawat United nomor penerbangan 839 melihat adanya potensi kebocoran oli dari mesin di sisi kanan Boeing 787-9.

Guna mengatasi problem tersebut, pesawat lantas diarahkan mendarat di bandara internasional Pago Pago, Samoa Amerika, sebuah negara kepulauan terpencil di Samudera Pasifik.

"Penerbangan hari ini dialihkan ke Pago Pago untuk mengatasi masalah mekanis," terang juru bicara United Airlines, dinukil dari The Guardian.

"Kami memanfaatkan fasilitas kami, termasuk pilihan hotel yang tersedia, untuk mengakomodir pelanggan kami," imbuh mereka.

Selepas mendarat, penumpang rencananya dialihkan ke pesawat lain agar bisa melanjutkan penerbangan menuju Sydney.

Baca Juga: Separuh Penumpang Pesawat dari China Positif Covid-19 di Milan, Italia Langsung Perketat Pembatasan

Seorang wanita, melalui Twitter mengatakan putra dan cucunya berada dalam penerbangan tersebut.

Ia awalnya mengaku khawatir dengan keselamatan mereka karena kurangnya informasi dari United sejak awal kejadian.

Rick Lechtman, pria lain di Twitter, mengatakan putrinya pergi bersama kolega untuk menghabiskan malam tahun baru di Sydney.

Penulis : Rofi Ali Majid Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV/The Guardian


TERBARU