> >

Kraken Jadi Nama Varian Baru Covid-19, Dikenal sebagai Monster Raksasa dalam Mitologi Skandinavia

Kompas dunia | 2 Februari 2023, 19:23 WIB
Kraken adalah monster raksasa berbentuk gurita dalam mitologi Skandinavia yang kerap menenggelamkan kapal di perairan Norwegia. Kini Kraken dijadikan nama varian terbaru Covid-19. (Sumber: Greek Gods & Goddesses)

Namun, kisah tentang monster laut lainnya yang tak secara spesifik mengungkapkan nama Kraken, bisa ditelusuri lebih jauh lagi.

Kraken diceritakan hidup di bagian terdalam laut. Ketika kapal lewat di permukaan, Kraken akan menyerang dan menarik seluruh kapal ke dalam laut.

Kraken dipercaya memakan kapal dan para awaknya. Serangan Kraken pun kerap digunakan untuk menjelaskan menghilangnya kapal dan awaknya di lautan.

Kemunculan Kraken juga bisa ditelusuri dari sejumlah teks kuno Norwegia.

Pada era Nordik kuno, seorang pria Orvar-Oddr dan putranya bertemu dua monster raksasa saat melewati perairan dalam dari pantai Norwegia.

Kisah Orvad-Oddr pun dituliskan dalam sejarang Konungs Skuggsha, sebuah teks pendidikan Norwegia. Makhluk itu disebut sebagai Kraken, di sekitar era tersebut.

Baca Juga: Hong Kong Kembali Buka untuk Turis usai Covid-19 Mereda, Siapkan 500.000 Penerbangan Gratis

Penampakan resmi Kraken sendiri dilaporkan secara resmi di sekitar perairan Norwegia, Greenland dan Islandia, sekitar 800 tahun lalu.

Kesaksian mengenai Kraken terkadang disertai gambar yang menunjukkan monster itu memiliki tinggi sekitar 15 meter.

Ukuran tipis dan penampilan menakutkan Kraken menjadikannya sebagai salah satu mitos monster laut yang paling menakutkan sepanjang masa.

Kraken pun pernah ditampilkan di layar lebar, seperti dalam film Clash of The Titans dan Pirates of The Caribbean.

 

Penulis : Haryo Jati Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Greek Gods & Goddesses


TERBARU