> >

Kesaksian WNI saat Gempa Magnitudo 7,8 Landa Turki: Lagi Tidur, Sempat Tak Bisa Keluar dari Ruangan

Kompas dunia | 6 Februari 2023, 17:35 WIB
Winda Trimelia Utami, WNI yang tinggal di Provinsi Adana, Turki, mengungkapkan apa yang dialaminya ketika gempa dengan magnitudo 7,8 mengguncang wilayah itu pada Senin (6/2/2023). (Sumber: Kompas TV)

Meski begitu, ia bersyukur asramanya tak mengalami kerusakan parah. Karena bangunan asrama itu aslinya merupakan selter gempa.

Baca Juga: Update Gempa Turki- Suriah: Korban Tewas Tembus 640 dan Terus Bertambah, Kondisi Dingin dan Hujan

“Tapi kami masih belum bisa masuk ke asrama sampai saat ini, karena ditakutkan adanya gempa susulan yang akan datang,” tuturnya.

Winda juga menegaskan semua aktivitas dihentikan termasuk perkuliahan, dan memperkirakan hal itu akan terjadi hingga beberapa hari ke depan.

Kementerian Luar Negeri Indonesia mengungkapkan tak ada WNI yang tewas setelah gempa dahsyat melanda Turki. Namun menyampaikan ada tiga WNI yang mengalami luka-luka.

 

Penulis : Haryo Jati Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU