> >

Inggris Minta Swasta Beri Penawaran Rudal Jarak Jauh untuk Ukraina, Perang akan Makin Berdarah

Kompas dunia | 10 Mei 2023, 08:05 WIB
Rudal jelajah Tomahawk Amerika Serikat. Inggris hari Rabu, (10/5/2023) dilaporkan meminta berbagai perusahaan yang tertarik untuk memasok Ukraina dengan rudal berjarak hingga 300 km, yang dapat diluncurkan dari darat, laut, atau udara dengan muatan hulu ledak 20 dan 490 kg. (Sumber: Guardian)

Seorang pejabat Inggris mengatakan bahwa belum ada keputusan final untuk mengirim rudal ke Ukraina dengan kemampuan yang dijelaskan dalam pemberitahuan yang dipublikasikan.

The Washington Post melaporkan rincian pemberitahuan pengadaan sebelumnya pada hari Selasa.

Inggris dan negara-negara Barat lainnya telah meningkatkan janji bantuannya pada tahun ini.

Inggris mengatakan pada Januari bahwa ia akan mengirim 14 tank tempur utama Challenger 2 ke Ukraina. Negara-negara lain seperti Amerika Serikat dan Jerman kemudian berjanji untuk menyediakan tank.

Yuriy Sak, penasihat menteri pertahanan Ukraina, seperti dikutip Straits Times mengatakan Kiev tidak punya informasi konkret tentang upaya yang dipimpin oleh Inggris untuk menyediakan rudal jarak jauh, tetapi Ukraina selama beberapa bulan terus-menerus meminta pemerintah Barat untuk menyediakan senjata jarak jauh.

"Kami akan menyambut baik jika Inggris mengambil peran kepemimpinan dengan rudal jarak jauh, dengan cara yang sama seperti mereka lakukan dengan tank tempur utama Challenger 2," katanya.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Gading-Persada

Sumber : Straits Times


TERBARU