> >

AS: Pemberontakan Wagner Bukti Nyata Perpecahan di Kepemimpinan Putin

Kompas dunia | 26 Juni 2023, 07:51 WIB
Presiden Rusia Vladimir Putin berpidato dari Kremlin, Moskow menanggapi pemberontakan Wagner Group, Sabtu (24/6/2023). (Sumber: TASS)

“Kini ia harus mempertahankan Moskow, Ibu Kota Rusia, melawan tentara bayaran yang dibuatnya sendiri,” tambah Blinken.

Diplomat top AS itu menambahkan ia tak ingin berspekulasi ke mana ini akan mengantarkan Rusia dan Presiden Putin secara pribadi.

Rusia sendiri tak berkomentar terkait pernyataan Blinken.

Terkait pemberontakan Wagner, Putin menuduh kelompok itu melakukan pengkhianatan, tapi kemudian mencabut dakwaan kepada Prigozhin.

Baca Juga: Rusia: China Dukung Penuh Upaya Stabilisasi Nasional Rusia Usai Pemberontakan Tentara Bayaran

Di bawah kesepakatan itu, tentara Wagner harus kembali ke penempatannya.

Sementara itu, Prigozhin harus ke luar dari Rusia dan menuju Belarusia.

Wagner sendiri merupakan bagian penting dari invasi Rusia ke Ukraina, yang terjadi sejak Februari 2022.

Mereka pun berperan besar dalam pertempuran di Bakhmut.

Penulis : Haryo Jati Editor : Iman-Firdaus

Sumber : BBC


TERBARU