> >

Puluhan Jurnalis Tewas Dibunuh Israel di Gaza, Begini Kata AS

Kompas dunia | 16 Desember 2023, 10:43 WIB
Foto Muhammad Salhi, jurnalis Palestina yang dilaporkan tewas dalam serangan balasan Israel ke Jalur Gaza, Sabtu (7/10/2023). (Sumber: WAFA)

Kirby menegaskan pejabat AS akan terus menekan Israel atas perlunya ketepatan sasaran, kehati-hatian dalam perang yang sedang berlangsung di Gaza.

Ia juga menegaskan AS memberikan simpati dan duka cita terdalam terhadap keluarga dan rekan-rekan Abudaqa.

“Jurnalis harus bisa memiliki kemerdekaan untuk meliput konflik di seluruh dunia,” katanya.

Tak bisa diterima dengan sengaja menargetkan mereka saat tengah melakukan pekerjaan vital yang berbahaya. Itu adalah prinsip yang terus kami miliki dan lanjutkan agar membuat semuanya jelas,” kata Kirby.

Baca Juga: Israel Akhirnya Akui Bunuh Tiga Warganya yang Disandera Hamas, Langsung Membela Diri

Komie Perlindungan Jurnalis (CPJ) mengungkapkan puluhan jurnalis Palestina telah terbunuh di Gaza sejak perang Israel-Hamas pecah dua bulan lalu.

Jumlah jurnalis yang terbunuh sudah mencapai 57 orang, atas apa yang disebut sebagai risiko besar untuk melakukan pekerjaan mereka.

“CJP menegaskan jurnalis adalah warga sipil yang melakukan pekerjaan penting saat krisis, dan tak boleh menjadi target dari pihak yang berperang,” kata Koordinator Pogram Timur Tengah dan Afrika Utara CPJ Sherif Mansour.

Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Anadolu Agency


TERBARU