> >

Cie, 5 Zodiak ini Disebut Paling Cocok jadi Pasangan Aquarius, yang Lain Minggir!

Tren | 21 Februari 2024, 04:00 WIB
Ilustrasi. Zodiak yang cocok menjadi pasangan Aquarius (Sumber: master1305 on Freepik)

JAKARTA, KOMPAS TV - Individu yang memiliki zodiak Aquarius seringkali terlihat sebagai sosok yang misterius, namun di sisi lain, mereka juga dikenal sebagai sosok yang menyenangkan. 

Meskipun cenderung mudah merasa kesepian, memiliki suasana hati yang berubah-ubah, dan rentan terhadap luka perasaan, mereka juga memiliki sifat yang mudah bergaul, cerdas, kreatif, dan setia dalam persahabatan. 

Oleh karena itu, tidak mengherankan jika mereka yang lahir antara 20 Januari - 18 Februari ini, memiliki banyak teman dari berbagai latar belakang.

Saat berurusan dengan cinta, Aquarius memiliki dinamika sendiri. mereka diakui sebagai individu yang setia, sehingga tidak mengherankan jika mereka mampu membangun hubungan yang langgeng dengan pasangan mereka. 

Dari berbagai zodiak, ada lima zodiak yang dianggap cocok sebagai pasangan hidup Aquarius. Berikut adalah daftar zodiaknya, seperti yang dilansir dari Buku “Seni Membaca Zodiak”.

1. Aries (21 Maret - 19 April)

Pasangan Aries dan Aquarius memiliki banyak kesamaan dalam minat dan sifat. Keduanya gemar mencoba pengalaman baru dan memiliki keberanian untuk menjelajahi hal-hal yang unik. 

Dalam hubungan romantis, mereka membentuk ikatan yang penuh kejujuran dan optimisme. Selain itu, mereka juga memiliki selera humor yang serupa dan kemampuan untuk terbuka satu sama lain. 

Para Aquarius mengagumi kepercayaan diri yang dimiliki oleh Aries, sementara itu, kepribadian unik dan eksentrik Aquarius dianggap sangat cocok dengan sifat terbuka Aries.

Baca Juga: 5 Zodiak Ini Dikenal karena Sosoknya yang Menginspirasi Berkat Kecerdasannya, Ada Pisces dan Virgo!

2. Gemini (21 Mei - 20 Juni)

Aquarius dan Gemini merupakan pasangan zodiak yang alami karena keduanya memiliki unsur elemen udara, sehingga hubungan mereka dianggap dapat bertahan lama. 

Aquarius, yang tidak suka dibatasi, menemukan kenyamanan dalam keahlian Gemini yang mampu menenangkan suasana hatinya yang cenderung berubah-ubah.

Pasangan ini dapat menjalani hubungan yang dinamis dan selalu terbuka untuk pengalaman baru karena keduanya cerdas dan praktis, baik secara intelektual maupun emosional. 

Keberagaman sifat Gemini akan mengagumkan bagi Aquarius, sehingga ketika sedang bersama, mereka saling melengkapi tanpa perlu mencari kepuasan di luar hubungan mereka.

3. Libra (23 September - 22 Oktober)

Aquarius dan Libra, dengan karisma khas masing-masing, dapat menjadi pasangan yang sempurna dan membangun hubungan komitmen jangka panjang. 

Baca Juga: Hati-Hati! 5 Zodiak Ini Ternyata Memiliki Suasana Hati yang Cepat Berubah, Ada Cancer dan Scorpio

Aquarius cenderung membutuhkan seseorang yang dapat menjadi penyeimbang, dan Libra mampu memenuhi peran tersebut dengan kesabaran menghadapi perubahan suasana hati Aquarius.

Dalam hubungan, keduanya saling membangun semangat positif, dengan Aquarius yang memandang Libra sebagai sumber inspirasinya. 

Keduanya memberi nilai tinggi pada komunikasi sebagai pondasi hubungan, dan lebih fokus pada logika daripada perasaan, sehingga jarang terlibat dalam konflik yang berlarut-larut.

4. Sagitarius (22 November - 21 Desember)

Aquarius dan Sagitarius dapat menjadi pasangan yang cocok karena keduanya memiliki sifat yang bebas dan semangat untuk terus berkembang dalam segala hal. 

Kedua zodiak ini membagi banyak kesamaan, seperti keceriaan, optimisme, kemandirian, ketangguhan, dan antusiasme terhadap hal-hal baru.

Aquarius tidak akan menolak spontanitas dan petualangan Sagitarius, sementara Sagitarius juga bersedia menemani Aquarius yang menginginkan ketenangan di alam. 

Baca Juga: Penampilan Nomor Satu, 5 Zodiak Ini Dikenal Paling Stylish! Ada Taurus dan Aquarius

Baik Aquarius maupun Sagitarius memahami satu sama lain dan memiliki filosofi hidup yang serupa, yaitu berusaha membuat dunia menjadi tempat yang lebih baik bagi semua orang.

5. Aquarius (20 Januari - 18 Februari)

Meskipun jarang zodiak yang cocok dengan zodiak yang sama, namun Aquarius dapat menjadi pasangan yang serasi satu sama lain saat bersama sesama Aquarius. 

Mereka memiliki sifat idealis, kekuatan yang tangguh, dan cara unik untuk menjalani hubungan yang harmonis. Keduanya adalah pasangan yang cocok, memiliki tujuan karir yang sejalan, dan mampu menghindari miskomunikasi, membantah anggapan bahwa sesama zodiak tidak dapat bersatu. 

Pasangan Aquarius tidak hanya menunjukkan komitmen jangka panjang, tetapi juga memiliki semangat besar untuk merubah dunia sesuai dengan visi mereka yang unik.

 

Penulis : Almarani Anantar Editor : Gading-Persada

Sumber : Seni Membaca Zodiak


TERBARU