> >

7 Manfaat Ubi Ungu untuk Kesehatan, Tingkatkan Imun hingga Cegah Kanker

Kesehatan | 1 Maret 2024, 19:00 WIB
Ubi ungu ternyata punya segudang manfaat untuk kesehatan. (Sumber: jcomp on Freepik)

Ubi ungu memiliki indeks glikemik yang rendah, sehingga tidak menyebabkan lonjakan gula darah secara drastis. Hal ini bermanfaat bagi penderita diabetes untuk menjaga kadar gula darahnya tetap stabil.

4. Menurunkan Risiko Kanker

Antosianin dalam ubi ungu memiliki sifat antioksidan dan antikanker yang dapat membantu mencegah pertumbuhan sel kanker.

Baca Juga: Gurih dan Legit! 3 Resep Olahan Jajanan Tradisional dengan Ubi Ungu si Kaya Antioksidan

5. Menjaga Kesehatan Pencernaan

Ubi ungu kaya akan serat yang membantu melancarkan pencernaan dan mencegah sembelit. Serat juga membantu menjaga kesehatan usus dan meningkatkan jumlah bakteri baik dalam pencernaan.

6. Meningkatkan Kesehatan Mata

Ubi ungu kaya akan vitamin A yang berperan penting dalam menjaga kesehatan mata. Vitamin A membantu mencegah penyakit mata degeneratif seperti rabun senja dan katarak.

7. Menjaga Kesehatan Jantung

Ubi ungu mengandung kalium yang membantu menjaga tekanan darah dan kesehatan jantung. Kalium juga membantu mencegah stroke dan penyakit jantung koroner.

 

Penulis : Switzy Sabandar Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU