> >

Pemerintah Siapkan Perpres soal Pengadaan dan Pemberian Vaksin Covid-19

Update corona | 28 September 2020, 20:33 WIB
Ilustrasi Vaksin Covid-19 (Sumber: LIPI)

Sementara pada tahun depan, anggaran vaksin yang dialokasikan meningkat menjadi sebesar Rp18 triliun.

Seperti diketahui, Indonesia menempuh dua jalur dalam mendapatkan vaksin Covid-19.

Untuk jangka pendek, Indonesia bekerja sama dengan perusahaan medis asal China, Sinovac, dan G42 yang berpusat di Uni Emirat Arab.

Vaksin dari Sinovac kini tengah dilakukan uji klinis tahap ketiga di Bandung, Jawa Barat. Sedangkan vaksin dari G42 tengah menjalani uji klinis tahap ketiga di Uni Emirat Arab.

Adapun dalam rangka membangun ketahanan nasional, Indonesia mengembangkan vaksin Merah Putih yang programnya dijalankan oleh Lembaga Biologi Molekuler Eijkman.

Saat ini vaksin Merah Putih baru dalam tahap pengembangan awal dan belum dilakukan uji klinis.

#Corona #Vaksin #Jokowi

Penulis : Desy-Hartini

Sumber : Kompas TV


TERBARU