> >

Keuntungan Beralih ke Siaran Televisi Digital: Kualitas Bagus dan Meningkatkan Kecepatan Internet

Gaya hidup | 22 Juli 2021, 17:30 WIB
Ilustrasi siaran televisi digital yang punya banyak kelebihan dibandingkan siaran televisi analog. (Sumber: Pixabay)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Upaya mengalihkan siaran televisi terestrial dari analog ke digital diyakini membawa keuntungan bagi masyarakat luas.

Direktur Jenderal (Dirjen) Penyelenggara Pos dan Informatika Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Ahmad M. Ramli menyebut siaran digital memiliki keunggulan berupa kualitas dan kecepatan.

"Migrasi dari siaran televisi analog ke digital ini adalah suatu keniscayaan," kata Ramli dalam webinar Sosialisasi TV Digital 2021, Kamis (22/7/2021).

Mengingat di Indonesia sendiri penghentian siaran analog atau analog switch off (ASO) tergolong lambat karena terganjal regulasi.

Baca Juga: Tahap Pertama Migrasi Siaran Televisi Digital, Kominfo Genjot Persiapan

Dasar hukumnya saja baru ada ketika Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja disahkan dan mengamanatkan ASO agar selesai paling lambat 2 November 2022.

Kominfo menegaskan, dengan beralih ke siaran televisi teresterial digital, masyarakat akan mendapat siaran yang berkualitas, baik dari segi gambar maupun suara.

Selain itu, penghentian siaran analog juga akan berdampak pada ketersediaan internet kecepatan tinggi di dalam negeri.

Karena selama ini, spektrum frekuensi radio 700MHz yang sangat cocok untuk telekomunikasi, banyak dimakan oleh siaran televisi teresterial analog.

"Siaran analog ini boros. Ketika siaran analog dihentikan, akan ada dividen digital sebesar 112MHz yang bisa dialokasikan untuk kepentingan lain," ungkap Ramli.

Penulis : Aryo Sumbogo Editor : Gading-Persada

Sumber : Antara


TERBARU