> >

Jadwal Pelantikan Andika Perkasa, Istana: Sebelum Akhir Bulan Kita Sudah Punya Panglima TNI Baru

Update | 9 November 2021, 08:11 WIB
Calon tunggal Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dalam sebuah acara. Menurut rencana, Komisi I DPR RI akan memeriksa kediaman KSAD tersebut Minggu sore nanti (7/11/2021). (Sumber: Kompas.com)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) telah menyetujui Jenderal Andika Perkasa menjadi Panglima TNI baru menggantikan Marsekal Hadi Tjahjanto. Selanjutnya adalah pelantikan secara resmi Andika Perkasa oleh Presiden Jokow Widodo.

Terkait jadwal pelantikan Andika Perkasa menjadi Panglima TNI baru tersebut, Istana belum membocorkan hari pastinya.

Staf Khusus Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Faldo Maldini surat persetujuan DPR atas pencalonan Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KASAD) Jenderal Andika Perkasa sebagai Panglima TNI belum diterima Istana.

“Surat dari DPR juga belum masuk. Kami masih menunggu. Semuanya cukup waktu untuk melakukan upacara serah terima jabatan, sebagaimana tradisi di tubuh TNI,” ujar Faldo dilansir dari Kompas.com, Senin (8/11/2021).

Kendati demikian, Faldo menyampaikan Istana masih memiliki waktu untuk melantik panglima baru, sebelum Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, pensiun.

“Sebelum akhir bulan, kita sudah punya Panglima TNI baru,” katanya.

Adapun Marsekal Hadi Tjahjanto pensiun pada hari ini, Senin 8 November 2021, atau di hari ulang tahunya yang ke-58. Hadi lahir di Malang, Jawa Timur pada 8 November 1963, merupakan lulusan Akademi Angkatan Udara angkatan 1986.

Baca Juga: DPR Sahkan Jenderal Andika Perkasa Jadi Panglima TNI Baru

Seperti diberitakan, Komisi I DPR telah menyetujui pemberhentian dengan hormat Marsekal Hadi Tjahjanto sebagai Panglima TNI.

Kemudian, Komisi I DPR juga telah memutuskan menyetujui pengganti Marsekal Hadi Tjahjanto untuk jabatan Panglima TNI adalah Jenderal Andika Perkasa kini masih mejadi KSAD.

Penulis : Hedi Basri Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV/kompas.com


TERBARU