> >

Bank DKI Masuk ke Dalam Daftar Bank Terbaik Dunia 2022 Versi Majalah Forbes

Peristiwa | 17 April 2022, 11:11 WIB
Foto ilustrasi. Warga sedang mengantre untuk mengambil bansos tunai Rp 300.000 di Bank DKI Kelurahan Cibubur, Jaktim (02/04/2021). Bank DKI masuk ke dalam daftar bank terbaik dunia 2022 versi Majalah Forbes. (Sumber: Kompas TV/ Dina Karina)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Bank milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, Bank DKI, menjadi satu-satunya Bank Pembangunan Daerah (BPD) yang masuk ke dalam daftar Bank Terbaik Dunia 2022 versi Majalah Forbes.

Bank DKI juga masuk ke dalam daftar 20 Bank Terbaik Indonesia. 

Sekretaris Perusahaan Bank DKI, Herry Djufraini, mengatakan, pencapaian ini berkat pertumbuhan kinerja keuangan yang di atas rata-rata industri perbankan nasional dan berbagai terobosan inovasi layanan perbankan digital yang dilakukan oleh Bank DKI. 

“Pencapaian ini menjadi semangat bagi kami untuk terus menghadirkan produk dan layanan perbankan digital yang mampu menjawab kebutuhan perbankan bagi para nasabah dan mitra kerja Bank DKI,” ujar Herry dalam siaran persnya, dikutip Minggu (17/4/2022). 

Baca Juga: Ancol Pinjam Rp1,2 Triliun ke Bank DKI Dicurigai untuk Formula E, Ini Rincian Keperluan Sebenarnya

Herry menjelaskan, penilaian Bank Terbaik Dunia 2022 dilakukan dengan melakukan survei pada lebih dari 45 ribu konsumen di 27 negara.

"Bank dinilai berdasarkan tingkat kepuasaan konsumen terkait kepercayaan, layanan digital hingga nasihat keuangan," kata dia. 

Sebagai informasi, Bank DKI menghadirkan layanan ekosistem digital (e-channel) melalui JakOne Community Apps.

"JakOne Community Apps merupakan layanan perbankan digital untuk mendorong penerapan inklusi keuangan serta melalui pengembangan produk dan layanan digital," kata Herry. 

Adapun JakOne Community Apps terdiri dari JakOne Mobile, JakOne Abank, JakOne Erte, JakOne Artri, dan Ancol Apps.

Penulis : Hasya Nindita Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU