> >

Selama Operasional Libur Lebaran, Bus Tingkat Wisata PT Transjakarta Layani 56-an Ribu Pelanggan

Update | 12 Mei 2022, 12:01 WIB
Ilustrasi: bus tingkat Transjakarta. Operasional Bus Wisata pada masa Libur Lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah pada Rabu (11/5/2022) kemarin. (Sumber: KOMPAS.COM/Ryana Aryadita)

 

JAKARTA, KOMPAS.TV - PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) resmi mengakhiri operasional Bus Wisata pada masa Libur Lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah pada Rabu (11/5/2022) kemarin.

Kepala Departemen Komunikasi Korporasi dan CSR Transjakarta Iwan Samariansyah mengatakan, selama 10 hari beroperasi, bus wisata Transjakarta sudah melayani 56.811 pelanggan. 

“Kami berterimakasih atas antusias yang besar terhadap layanan Bus Wisata. Transjakarta berharap layanan yang kami hadirkan bisa memberi kenangan indah pada masa libur lebaran kemarin,” kata Iwan dalam keterangan resminya, Kamis (12/5/22).

Baca Juga: Gratis! Keliling Ibu Kota Jakarta dengan Bus Tingkat Wisata Transjakarta

Iwan mengatakan, antusiasme yang tinggi ini dilanjutkan dengan permintaan masyarakat untuk meneruskan operasional layanan Bus Wisata.

Diketahui, layanan bus wisata dihentikan sementara untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 di sektor transportasi publik.

Iwan mengatakan, pihaknya akan melakukan evaluasi terlebih dahulu untuk kelanjutan operasional bus wisata. 

“Mengingat Jakarta masih berada di masa Penerapan Pembatasan Kegiatan Mastarakat (PPKM), aspek protokol kesehatan (prokes) menjadi poin penting yang harus dikaji guna memastikan keamanan dan kenyamana pelanggan,” katanya.

Baca Juga: Intip Keseruan Keliling Jakarta Naik Bus Wisata Gratis Transjakarta, Beroperasi hingga 11 Mei

Penulis : Hasya Nindita Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU