> >

Pesan Jokowi untuk Pembangunan di Labuan Bajo: Yang Penting Mensejahterakan Masyarakat

Peristiwa | 21 Juli 2022, 10:49 WIB
Presiden Jokowi Resmikan Bandar Udara Komodo Labuan Bajo di Kabupaten Manggarai Barat, NTT (Sumber: Tangkapan layar YouTube Kompas TV)

“Kekuatan Inilah yang harus kita pakai untuk mensejahterakan rakyat kita di sini, oleh sebab itu, fasilitas yang kurang, terus akan kita perbaiki,” kata Jokowi.

“Ini Bandara Komodo, terminal sudah diperlebar, masih kurang ya diperlebar lagi, kalau nanti semakin penuh, semakin penuh ya harus diperluas lagi.”

Jokowi pun merespons pernyataan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi yang menyampaikan runway Bandara Komodo Labuan Bajo masih kurang panjang.

Baca Juga: Wisata Labuan Bajo Terus Dibenahi agar Bisa Tampung Banyak Wisatawan Delegasi KTT G20

“Kemudian tadi Menteri Perhubungan menyampaikan runwaynya masih kurang, kalau ditambah 100 meter sudah weight body bisa masuk, ya tambah, kalau nggak bisa tahun ini, maksimal tahun depan harus selesai,” ujar Jokowi.

“Sehingga pesawat-pesawat yang penerbangan langsung dari mancanegara bisa langsung turun di Labuan Bajo, kita harapkan dengan tambahnya turis baik dari mancanegara maupun wisatawan nusantara, Labuan Bajo semakin dikenal.”

Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU