> >

Pj Gubernur DKI Rombak Direksi dan Komisaris MRT Jakarta, Ini Nama Dirut dan Komut yang Baru

Politik | 26 Oktober 2022, 18:20 WIB
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menunjuk Tuhiyat sebagai direktur utama PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta. (Sumber: Kompas.com/Hilda B Alexander)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pemprov DKI Jakarta merombak direksi dan komisaris PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta. 

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menunjuk Tuhiyat sebagai direktur utama PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta. 

Tuhiyat menggantikan Mohamad Aprindy yang sebelumnya diangkat sebagai Dirut PT MRT Jakarta pada 22 Juli 2022. 

Sebelumnya Tuhiyat merupakan direktur keuangan dan manajemen korporasi PT MRT Jakarta.

Baca Juga: Jembatan Kuno Glodok dan Jalur Air Batavia Ditemukan dalam Pembangunan MRT Fase 2, akan Masuk Museum

Plt Kepala Badan Pembinaan BUMD DKI Jakarta Fitria Rahadiani menjelaskan perombakan Dirut MRT Jakarta ini merupakan hasil keputusan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Sirkuler PT MRT Jakarta pada Selasa (25/7/2022).

RUPS menilai Tuhiyat yang sebelumnya menjabat Dirut PT Moda Intergrasi Transportasi Jabodetabek (MITJ) memiliki pengalaman dalam bidang corporate financing. 

Diharapkan Tuhiyat dapat memperkuat proses kooordinasi antara Pemprov DKI Jakarta, Kementerian Perhubungan, Bappenas, dan juga Kementerian Keuangan serta para stakeholders PT MRT Jakarta.

Baca Juga: Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Anjurkan Warganya WFH Saat Musim Hujan

Fitria dalam keterangan tertulis Rabu (26/10/2022) menyatakan, "pembangunan PT MRT Jakarta merupakan hal yang strategis. Oleh karena itu, penyegaran dalam jajaran pengurus PT MRT Jakarta menjadi hal yang penting." 

Penulis : Johannes Mangihot Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU