> >

Banjir di Jakarta dan Sekitarnya Rendam Rumah Warga hingga Jalan Tol sejak Sabtu

Peristiwa | 6 November 2022, 07:16 WIB
Foto ilustrasi. Sejumlah pengendara menerobos banjir di kawasan Pasar Warung Buncit, Jakarta Selatan, Sabtu (15/10/2022). (Sumber: Kompas.tv/Antara)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Tingginya curah hujan sejak Sabtu (5/11/2022) menyebabkan meluapnya beberapa sungai, sehingga terjadi banjir di wilayah Jakarta dan sekitarnya.

Berdasarkan pantauan tim jurnalis Kompas TV di lapangan, banjir menggenangi pemukiman warga di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur, serta jalan tol di Tangerang Selatan.

Dua pemukiman padat penduduk di Bina Warga, Rawajati, Jakart Selatan dan Kebon Pala, Jatinegara, Jakarta Timur terendam banjir pada Minggu (6/11) pagi.

Banjir setinggi 30 cm itu berasal dari meluapnya air di Kali Ciliwung dan sudah mulai naik sejak tengah malam.

Warga yang mengetahui adanya air kiriman dari Katulampa, Bogor, mencoba memindahkan barang-barang ke tempat yang lebih aman.

Ketinggian air banjir di dua wilayah tersebut bervariasi, mulai dari 90 cm hingga 120 cm.

Meski mengaku kesulitan beraktivitas, sejumlah warga terdampak banjir memilih untuk bertahan di rumah masing-masing dan menunggu air yang menggenangi pemukiman mereka surut.

Baca Juga: 6.872 Warga Terdampak Banjir di Langsa, BNPB Sebut Debit Air Sungai Belum Menurun

Kemarin, Sabtu (5/11), banjir juga melanda pemukiman warga di Jalan Pondok Raya, Pela, Mampang, Jakarta Selatan setelah hujan mengguyur wilayah tersebut sejak siang hari.

Tim Safety and Rescure (SAR) gabungan, menyebut tidak ada korban jiwa dari peristiwa banjir tersebut.

Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU