> >

Soal 4 Mayat di Kalideres: Diduga Tak Makan dan Minum Cukup Lama, Korban Punya Tunggakan Listrik

Peristiwa | 11 November 2022, 16:19 WIB
Ilustrasi mayat. Hasil pemeriksaan Tim dokter forensik Rumah Sakit (RS) Polri Kramat Jati, Jakarta, empat mayat dalam satu keluarga yang ditemukan di rumah di Kalideres sudah tak lama mendapat asupan makan dan minum. (Sumber: Shutterstock.com)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Pasma Royce menyebut tidak didapati sisa makanan pada organ dalam jenazah satu keluarga warga Kalideres, Jakarta Barat.

Hal ini, kata Kombes Pasma Royce, berdasarkan laporan hasil pemeriksaan Tim dokter forensik Rumah Sakit (RS) Polri Kramat Jati terhadap empat jenazah tersebut dalam satu keluarga di Kalideres itu.

"Lambung para mayat ini tidak ada makanan," kata Pasma Jumat (11/11/2022), dikutip dari Antara.

Pasma pun menyebut keempat korban diduga tidak mendapatkan asupan makanan dan minuman yang cukup lama.

"Jadi bisa diduga berdasarkan pemeriksaan dari dokter bahwa mayat ini tidak ada makan dan minum cukup lama," ujar Kapolres.

Perwira menengah Polri dengan tiga melati dipundaknya itu juga menyebut, dari hasil pemeriksaan tidak ditemukannya tanda kekerasan di sekujur tubuh korban.

Lebih lanjut Pasma memaparkan identitas keempat mayat yang merupakan satu keluarga tersebut. 

"Untuk mayat yang ditemukan dalam nama di kartu keluarga bahwa identitas atas nama RY usia 71 dan RN usia 68 tahun dan DF adalah anaknya perempuan berusia 42 tahun dan BG usia 69 merupakan ipar dari bapaknya," ucap Pasma.

Baca Juga: Hasil Autopsi 4 Mayat di Kalideres, Polisi: Tak Ada Tanda Kekerasan

Terkait penyebab kematian, Kapolres mengatakan pihak RS Polri belum bisa memastikannya karena tengah melakukan pendalaman lebih lanjut. 

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV/Antara


TERBARU