> >

15 Unit Damkar Dikerahkan, Kebakaran di Gedung Baintelkam Mabes Polri Berhasil Dipadamkan

Peristiwa | 25 November 2022, 00:44 WIB
Petugas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta berusaha memadamkan api yang berasal dari sebuah ruangan di Gedung Badan Intelijen dan Keamanan (Baintelkam) Mabes Polri, Kamis (24/11/2022). (Sumber: KOMPAS TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Gedung Badan Intelijen dan Keamanan (Baintelkam) Mabes Polri kebakaran. Api diketahui berasal dari sebuah ruangan di gedung Baintelkam.

Pada awal kebakaran, sebanyak empat unit mobil kebakaran dari Sudin Jakarta Selatan Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan dikerahkan untuk memadamkan kobaran api. 

Petugas mendapat laporan insiden kebakaran sekitar pukul 22.15 WIB, Kamis (24/22/2022).

Kadis Gulkarmat DKI Jakarta Satriadi Gunawan menjelaskan, kebakaran yang terjadi di ruangan Baintelkam sudah dapat dipadamkan.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Ruang Badan Intelijen dan Keamanan Mabes Polri Terbakar 2 Kali

Hingga berita ini diturunkan, petugas masih melakukan pendinginan dan penguraian asap kebakaran. 

Satriadi menyebut total ada 15 unit mobil pemadam dan pengurai asap serta 65 personel yang dikerahkan untuk memadamkan api. 

"Asap sudah mulai berkurang, jadi kita masih mengecek kembali apakah ada potensi kebakaran kembali," ujar Satriadi dalam Breaking News KOMPAS TV, Kamis (24/11/2022) malam.

Satriadi menjelaskan, dalam proses pemadaman, petugas sempat kesulitan menjinakkan api lantaran asap yang cukup tebal. 

Baca Juga: BREAKING NEWS! Gedung Baintelkam Mabes Polri Kebakaran, Sempat Padam lalu Terbakar Lagi

Penulis : Johannes Mangihot Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU