> >

Pengamat Sebut Kode Politik Jokowi Mengerucut ke Prabowo dan Ganjar, Mungkinkah Keduanya Berduet?

Rumah pemilu | 27 November 2022, 18:31 WIB
Direktur Eksekutif Charta Politika Yunarto Wijaya (kiri) dan relawan Jokowi, Immanuel Ebenezer, dalam program Kompas Petang Kompas TV, Minggu (27/11/2022). (Sumber: Kompas TV)

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Direktur Eksekutif Charta Politika Yunarto Wijaya menilai kode politik Presiden Joko Widodo atau Jokowi terkait calon presiden (capres) pada Pilpres 2024 yang cukup eksplisit mengarah ke dua nama, yakni Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo.

Pada Sabtu (26/11/2022), Jokowi kembali melontarkan kode politik. Dalam acara silaturahmi relawan Jokowi bertajuk Nusantara Bersatu di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, mantan gubernur DKI Jakarta itu mengajak untuk memilih pemimpin yang memikirkan rakyat.

Pemimpin yang memikirkan rakyat, menurut Jokowi, memiliki ciri-ciri mempunyai kerutan di wajah dan berambut putih.

Kode Jokowi itu pun diartikan berbagai pihak sebagai dukungan untuk Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Yunarto menyampaikan bahwa itu bukan kali pertama Jokowi memberi kode politik.

Sebelumnya, presiden yang telah berkuasa dua periode itu juga beberapa kali memberi kode dukungan terkait calon presiden.

Akan tetapi, menurut Yunarto, kode politik Jokowi yang cukup eksplisit mengarah ke dua nama, yakni Prabowo dan Ganjar.

Baca Juga: Ganjar Pamer Warna Rambut Baru usai Jokowi Singgung Pemimpin Berambut Putih

Mengenai kode pemimpin “berambut putih” yang ramai dibicarakan belakangan ini, Yunarto menyebut Jokowi mengatakannya karena mempertimbangkan audiens.

Menurutnya, banyak dari relawan Jokowi yang juga mendukung Ganjar.

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU