> >

Harga Tanah di Sekitar Lokasi Calon Rumah Hadiah Negara untuk Jokowi Mulai Rp6 Juta per Meter

Sosial | 17 Desember 2022, 10:30 WIB
Harga tanah di pinggir Jalan Adi Sucipto, Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, yang akan menjadi lokasi rumah hadiah negara untuk Jokowi berkisar Rp6 juta - Rp10 juta per meter. (Sumber: Tribunnews.com)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Harga tanah di pinggir Jalan Adi Sucipto, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, yang akan menjadi lokasi rumah hadiah negara untuk Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) berkisar Rp6 juta - Rp10 juta per meter persegi.

Penjelasan itu disampaikan oleh Camat Colomadu Sriyono Budi Santoso untuk menjawab pertanyaan mengenai harga lahan di lokasi itu.

"Harga tanah di pinggiran jalan Adi Sucipto kisaran Rp6 juta - Rp10 juta per meter persegi," ucap Sriyono kepada TribunSolo.com, Jumat (16/12/2022).

Untuk diketahui, Jokowi akan mendapatkan rumah dari negara ketika dirinya tidak lagi menjabat sebagai kepala negara, sebagaimana presiden-presiden sebelumnya.

Baca Juga: Presiden Jokowi Pilih Rumah Pensiun Pemberian Negara di Karanganyar Jawa Tengah

Lokasi rumah pemberian negara untuk Jokowi tersebut rencananya berada di tepi jalan Adi Sucipto, Colomadu, Karanganyar.

Menurut Sriyono, titik tepat lokasi lahan untuk rumah Presiden Jokowi setelah pensiun adalah di sekitar perbatasan antara Desa Gajahan dan Desa Blulukan.

"Masuknya perbatasan di Desa Gajahan dan Desa Blulukan, tapi masuknya ke Desa Blulukan, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar," papar dia.

Dikutip dari Tribunnews.com, pemberian rumah kepada Jokowi tersebut sesuai dengan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 52 Tahun 2014, tentang Pengadaan dan Standar Rumah bagi Mantan Presiden dan/atau Mantan Wakil Presiden Republik Indonesia.

Selain Jokowi, Presiden RI sebelumnya juga menerima hadiah rumah dari negara, di antaranya Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : TribunSolo.com/Tribunnews.com


TERBARU