> >

Kuat Maruf Bergetar Ungkap Kebaikan Brigadir J: Almarhum Bantu Saya Bayar Sekolah Anak

Hukum | 24 Januari 2023, 13:19 WIB
Terdakwa Kuat Maruf memberi salam saat mengikuti sidang lanjutan kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir Nopriansyah Yosua Hutabarat di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jakarta, Senin (9/1/2023). (Sumber: ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Terdakwa Kuat Maruf dengan suara bergetar mengungkapkan kebaikan Brigadir Pol Nofriansyah Yosua Hutabarat kepada dirinya semasa masih hidup dalam nota pembelaan atau pledoinya.

Menurut Kuat Maruf, Brigadir J atau Yosua pernah membantunya untuk membayar biaya sekolah anaknya saat dirinya tidak bekerja.

Hal tersebut disampaikan Kuat Maruf dalam nota pembelaan atau pledoi atas dakwaan dan tuntutan jaksa di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (24/1/2023).

“Almarhum Yosua juga baik kepada saya, bahkan saat saya 2 tahun tidak bekerja dengan Bapak Ferdy Sambo, Almarhum Yosua pernah membantu saya dengan rezekinya karena pada saat itu anak saya belum bayar sekolah,” ungkap Kuat Maruf.

 

Atas dasar kebaikan tersebut, Kuat Maruf mengatakan dirinya tidak mungkin melakukan perencanaan pembunuhan terhadap Brigadir J.

Apalagi, lanjut Kuat Maruf, dirinya bukanlah sosok yang sadis untuk dapat terlibat dalam pembunuhan.

Baca Juga: Kuat Maruf: Saya Bodoh, Mudah Dimanfaatkan Penyidik untuk Ikuti Sebagian BAP Richard Eliezer

“Demi Allah saya bukan orang sadis, tega, dan tidak punya hati untuk ikut membunuh orang apalagi orang yang saya kenal baik pernah menolong saya,” ucap Kuat Maruf.

Dalam pleidoi, Kuat Maruf kemudian mengaku sangat bingung dirinya bisa dituding terlibat pembunuhan Brigadir J.

Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU