> >

Tegas Tolak Tawaran KKB, Mahfud MD: Tak Mungkin Kita Kasih Kemerdekaan atau Senjata ke Penjahat

Peristiwa | 1 Maret 2023, 14:16 WIB
Menko Polhukam Mahfud MD menjawab pertanyaan wartawan di Jakarta, Senin (30/1/2023). Menkopolhukam Mahfud MD tegaskan pemerintah menolak tawaran kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) dalam proses pembebeasan Pilot Susi Air. (Sumber: Kompas TV/Ant)

KKB telah mengajukan syarat, jika Indonesia menginginkan Philip bebas, maka mereka meminta pilot asal Selandia Baru itu ditukar dengan senjata api dan amunisi.

Terkait hal ini, Mahfud kembali menekankan pemerintah tidak akan mengabulkan permintaan KKB untuk barter Pilot Susi Air dengan senjata.

"Oh tidak mungkin, masak barter senjata kepada (dengan) pemberontak?” tegasnya.

Sebelumnya, Komjen Pol Boy Rafli Amar, Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) juga telah menanggapi terkait permintaan tebusan KKB Papua pimpinan Egianus Kogoya dengan tukar senjata untuk lepaskan pilot Susi Air.

Rafli mengatakan bahwa keinginan KKB tersebut di luar akal sehat, sehingga sukar untuk dipenuhi. 

"Tentu kita tidak ingin tuntutan yang sifatnya di luar akal sehat untuk dipenuhi," kata Boy Rafli, Jumat (24/2/2023), kepada awak media.

Baca Juga: 22 Hari Disandera KKB, Susi Pudjiastuti Harap Pilot Susi Air Dibebaskan Tanpa Syarat

 

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV/Kompas.com


TERBARU