> >

Hari Ini AG Jalani Sidang Putusan Sela, Begini Kata Keluarga David Ozora

Hukum | 3 April 2023, 05:45 WIB
AG saat keluar dari Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (21/3/2023). Terdakwa anak kasus penganiayaan David Ozora, AG (15), akan menjalani sidang dengan agenda putusan sela di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, hari ini, Senin (3/4/2023).  (Sumber: Kompas.com/Dzaky Nurcahyo.)

Diberitakan sebelumnya, PN Jakarta Selatan mengaku secara maraton bakal menggelar sidang terhadap AG, anak yang berkonflik dengan hukum dalam kasus penganiayaan terhadap David Ozora.

Karena itu, rencananya sidang terhadap AG akan digelar setiap hari. 

Pejabat Humas PN Jakarta Selatan Djuyamto mengungkapkan hal itu dikarenakan adanya keterbatasan waktu.

"Karena ini terdakwanya anak-anak, maka masa penahanannya kan terbatas cuma 10 hari plus 15 hari. Artinya kami hanya punya waktu 25 hari," kata Djuyamto di PN Jakarta Selatan, Kamis (30/3/2023).

Menurut Djuyamto, pihaknya menargetkan sidang terhadap AG bisa diselesaikan PN Jakarta Selatan sebelum Hari Raya Idulfitri 1444 Hijriah atau Lebaran 2023.

Dalam kasus penganiayaan David, AG telah didakwa dengan tentang penganiayaan. Adapun Pasal yang didakwakan adalah Pasal 353 ayat 2 KUHP jo Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP dan Pasal 355 ayat 1 jo Pasal 56 ke-2 KUHP subsidair Pasal 353 ayat 2 KUHP jo Pasal 56 ke-2 KUHP.

AG juga didakwa Pasal 76 C jo Pasal 80 ayat 2 Undang-Undang RI Nomor 35 Tahun 2014 tentang perubahan UU Nomor 23 Tahun 2022 tentang Perlindungan Anak.

Dalam kasus tersebut, selain AG, polisi juga telah menetapkan Mario Dandy Satrio dan Shane Lukas sebagai tersangka. Keduanya kini tengah ditahan di Rutan Polda Metro Jaya.

Baca Juga: Tujuh Pekan di ICU, Keluarga Ungkap Perkembangan Kondisi David Ozora

 

 

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU