> >

Golkar Kasih Sinyal 'Partai Biru' akan Gabung ke Koalisi Indonesia Maju Dukung Prabowo Capres

Rumah pemilu | 16 September 2023, 22:17 WIB
Sejumlah ketua umum parpol anggota Koalisi Indonesia Maju berkumpul seusai melakukan pertemuan di Kantor DPP Golkar, Kamis (14/9/2023). (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Koalisi Indonesia Maju (KIM) dikabarkan akan mendapat anggota baru. Saat ini anggota KIM adalah Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN, PBB dan Partai Gelora. 

Ketua DPP Partai Golkar Dave Laksono memberi isyarat akan ada partai lain yang akan bergabung di KIM, mendukung Prabowo Subianto menjadi Capres 2024. 

Menurut Dave, partai yang akan bergabung tersebut berwarna biru dan dipimpin oleh generasi muda yang gagah. 

Ia menyatakan Partai Golkar terus menjalin komunikasi dengan partai yang akan bergabung tersebut. 

Rencananya dalam waktu dekat akan ada pengumuman resmi bergabungnya partai "biru" tersebut. Hal ini mengingat jadwal pendaftaran capres dan cawapres sudah semakin dekat, yakni dimulai pada 19 Oktober 2023. Bahkan KPU berencana memajukan jadwal pendaftaran pada 10 Oktober.

Baca Juga: Ketum Golkar Airlangga Tegaskan Posisi Ridwan Kamil di 2024

"Di tunggu saja, ada partai biru, partai berwarna biru yang dipimpin pria tampan dan muda (bergabung KIM)," ujar Dave saat ditemui tim jurnalis KompasTV di DPP Partai Golkar, Sabtu (16/9).

Merujuk kisi-kisi Dave, ada lima partai peserta Pemilu 2024 yang berlatar warna biru. Lima partai tersebut yakni Partai Nasdem nomor urut 5, Partai Gelora (7), Partai Garunda (11), PAN (12) dan Partai Demokrat (14).

Jika dikerucutkan hanya ada dua partai berwarna biru yang belum menentukan arah dukungan terhadap capres-cawapres di 2024. Keduanya yakni Partai Demokrat dan Partai Garuda. 

Peluang Demokrat dan Garuda merapat ke KIM memang sangat besar. Demokrat saat ini belum bergabung ke koalisi partai setelah menarik dukungan kepada Anies Baswedan dan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan.

Penulis : Johannes Mangihot Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU