> >

Megawati hingga Ganjar Hadir Rapat Keempat TPN GP, Ini yang Dibahas

Politik | 27 September 2023, 18:43 WIB
Bakal calon presiden (bacapres) PDI-P Ganjar Pranowo ditemui di Smesco Ballroom usai menghadiri acara Rapat Kerja Nasional DPP PAPDESI 2023, Selasa (26/9/2023). (Sumber: KOMPAS.com/NICHOLAS RYAN ADITYA)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Partai pengusung dan pendukung Ganjar Pranowo kembali mengelar rapat bersama Tim Pemenangan Nasional Ganjar Pranowo (TPN GP) di Gedung High End, Jakarta Pusat, Rabu (27/9/2023).

Selain para petinggi partai pengusung dan pendukung, bakal calon presiden Ganjar Pranowo pun hadir dalam rapat tersebut. 

Para pimpinan partai pengusung dan pendukung Ganjar yang hadir yakni Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekaroputri, Plt Ketua Umum PPP Mardiono, Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang atau OSO, dan Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo. 

Selain pimpinan partai, tampak juga Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Bendahara Umum PDI-P Olly Dondokambey, serta Ketua DPP PDI-P M Prananda Prabowo atau Nanan.

Kemudian Juru Bicara PPP Usman M Tokan dan Sekjen PPP Arwani Thomafi, Sekjen Hanura Kodrat Shah, dan Waketum Hanura Benny Rhamdani, serta Ketua TPN GP Arsjad Rasjid.

Baca Juga: Diajak Puan Gabung Dukung Ganjar, Kaesang Punya Syarat Kerja Sama

Adapun salah satu agenda rapat yakni penyempurnaan struktur organisasi TPN GP.

Struktur TPN GP ini nantinya akan diserahkan ke KPU bersama dengan pendaftaran capres-cawapres yang diusung dan didukung PDIP, PPP, Partai Hanura, dan Partai Perindo.

Rapat kali ini merupakan rapat yang keempat kalinya bagi para pendukung Ganjar.

Namun, pada kesempatan ini rapat diikuti secara lengkap oleh semua pendukung, mulai dari para ketua umum parpol, TPN GP, hingga Ganjar Pranowo.

Penulis : Johannes Mangihot Editor : Fadhilah

Sumber : Kompas TV


TERBARU