> >

Gibran Diusung Jadi Cawapres Prabowo usai Ditunjuk jadi Jurkam TPN Ganjar-Mahfud, Ini Kata PPP

Rumah pemilu | 21 Oktober 2023, 17:45 WIB
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengaku akan berkoordinasi dengan Prabowo Subianto usai diusulkan sebagai bakal cawapres oleh Partai Golkar saat Rapimnas Kedua tahun 2023, Sabtu (21/10/2023). (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)

Baca Juga: Golkar Usung Gibran jadi Cawapres Prabowo, Airlangga Sebut Sudah Komunikasi dengan PDI-P

Jika Gibran resmi menjadi bakal cawapres Prabowo, maka namanya secara otomatis akan dicoret dari TPN Ganjar-Mahfud.

“Kan ketika disusun oleh PDIP mengusulkan kepala daerah kan sudah lama, faktanya Gibran adalah wali kota yang diusung oleh PDIP. Kalau hari ini ternyata sudah menjadi kader Golkar dan menjadi cawapres dari pasangan lain, ya tentu otomatis akan dicoret dari tim pemenangan,” jelas Baidowi.

“Kan nggak mungkin, di sisi lain jadi cawapres, di sisi lain menjadi tim pemenangan. Itu sesuatu yang mustahil, hidup di dua alam dalam politik,” sambungnya.

Ia menambahkan bahwa TPN Ganjar-Mahfud sama sekali tidak terganggu dengan keputusan Partai Golkar yang mengusung Gibran. 

 

 

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU