> >

Rizeq Shihab Ucapkan Terima Kasih ke Menlu Retno Berani Tuntut Israel ke Pengadilan Internasional

Peristiwa | 2 Desember 2023, 12:34 WIB
Rizieq Shihab medarat di Bandara Sukarno Hatta, pukul 08.44 Selasa 10 November 2020, dengan maskapai Saudia Airlines nomor penerbangan SV 816 (Sumber: BODHIYA VIMALA / KompasTV)

Rizieq menilai tindakan secara vulgar membela zionis Israel masuk dalam pelanggaran konstitusi, Pembukaan UUD 1945 dan Permenlu RI Nomor 3 Tahun 2019. 

Baca Juga: [FULL] Tegas! Pernyataan Menlu Retno Marsudi di Debat Terbuka Dewan Keamanan PBB

Jika tidak ditindak secara tegas dikhawatirkan bisa menimbulkan keonaran dan kerusuhan seperti yang terjadi baru-baru ini di Kota Bitung, Manado, Sulawesi Utara. 

"Mereka harus ditindak dengan tegas, bubarkan ormasnya dan tangkap pengurusnya, serta tutup Museum Holocaust Israelnya, dan robohkan zionis Israelnya agar tidak menimbulkan kegaduhan yang bisa mengganggu stabilitas keamanan nasional. Semoga pemerintah segera mengambil langkah cepat dan tepat sesuai amanat perundang-undangan," tulis Rizieq. 

Dalam pesan tersebut Rizieq meminta maaf tidak bisa menghadiri Munajat 212 di Monas lantaran harus menjaga istri yang masih terbaring di rumah sakit. 

Ia meminta peserta yang hadir kegiatan Munajat 212 bisa mendoakan kesehatan sang istri. 

"Kepada segenap panitia dan umat yang menghadiri Munajat Kubro 212 tahun 2023, dengan ini saya Al Faqir Muhammad Rizieq Shihab, memohon berjuta maaf berhalangan hadir karena harus menjaga istri yang masih terbaring di rumah sakit, sejak beberapa waktu lalu. Doakanlah agar Allah SWT menyembuhkan dengan sebaik-baiknya penyembuhan," tulis Rizieq. 

 

Penulis : Johannes Mangihot Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU