> >

Gunung Anak Krakatau Erupsi Lagi, Lontarkan Abu Setinggi 800 Meter

Peristiwa | 3 Desember 2023, 10:38 WIB
Ilustrasi Gunung Anak Krakatau erupsi. Gunung Anak Krakatau yang berada di perairan Selat Sunda, Lampung Selatan,  Lampung, kembali erupsi pagi ini Minggu (3/12/2023). (Sumber: Kompas.com/Dok.PVMBG)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Gunung Anak Krakatau yang berada di perairan Selat Sunda, Lampung Selatan,  Lampung, kembali erupsi pagi ini, Minggu (3/12/2023).

Mengutip laman Magma Indonesia erupsi tersebut terjadi pada pukul 09.08 WIB.

Adapun tinggi kolom letusan teramati sekitar 800 meter di atas puncak atau sekitar 957 meter di atas permukaan laut.

Sementara Kolom abu teramati berwarna hitam dengan intensitas tebal ke arah barat.

Erupsi terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 72 milimeter dan durasi sekitar 34 detik.

Kendati demikian, gunung Anak Krakatau saat ini masih berada pada Status Level III atau Siaga. 

Baca Juga: Gunung Merapi Siaga, Dua Kali Keluarkan Dua Awan Panas Guguran Sejauh 2.000 Meter dan 1.200 Meter

Meski begitu, masyarakat, pengunjung, wisatawan, atau pendaki tetap dimbau untuk tidak mendekati Gunung Anak Krakatau atau beraktivitas dalam radius 5 km dari kawah aktif.

Untuk diketahui, ini merupakan letusan gunung Anak Krakatau yang kedua pada Minggu pagi ini.

Adapun letusan pertama pada pagi ini terjadi pukul 06.26 WIB dengan melontarkan abu vulkanik setinggi 800 meter di atas puncak atau 957 meter di atas permukaan laut.

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU