> >

Jelang Sidang di MK, Ganjar: Insya Allah Semua Berjalan dengan Baik

Politik | 27 Maret 2024, 12:36 WIB
Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo di Posko Ganjar-Mahfud, Jakarta Pusat, Kamis (21/3/2024). Ganjar mengatakan bahwa tim hukumnya akan segera mendaftarkan gugatan hasil pilpres ke MK. (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Calon presiden nomor urut 3 pada Pilpres 2024 Ganjar Pranowo optimistis pelaksanaan sidang perdana perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) Pemilu 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK) akan berjalan baik, Rabu (27/3/2024).

Ganjar menyampaikan hal itu di Jakarta, menjelang pelaksanaan sidang perdana sengketa PHPU Pilpres 2024 yang diajukan oleh pihaknya.

Menurutnya, Tim Hukum pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD sudah menyiapkan bukti sengketa Pemilu 2024 dengan sangat baik.

"Dan ini cukup bagus. Tadi kita sudah melihat persidangan yang pertama dan saya kira kita tinggal mengikuti saja. Insyaallah semua berjalan baik," katanya, dikutip Antara.

Baca Juga: Tanggapi Isi Permohonan Tim AMIN, Yusril: Lebih Banyak Narasi, Asumsi dari pada Bukti

Ganjar juga menyebut dirinya dan Mahfud sudah mendapatkan banyak laporan yang cukup lengkap.

"Insyaallah sudah siap semuanya, saya, Pak Mahfud juga diberikan banyak laporan cukup lengkap," ujar Ganjar.

Diketahui, Mahkamah Konstitusi terjadwal melaksanakan dua sidang pemeriksaan pendahuluan PHPU Pilpres 2024 pada hari ini.

Perkara satu, yaitu permohonan yang diajukan oleh paslon nomor urut satu Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar dengan nomor register 1/PHPU.PRES-XXII/2024, akan digelar pada pukul 08.00 WIB-selesai.

Sedangkan perkara dua, yaitu permohonan yang diajukan oleh paslon nomor urut tiga Ganjar Pranowo dan Mahfud Md dengan nomor register 2/PHPU.PRES-XXII/2024, akan digelar pada pukul 13.00 WIB-selesai.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Gading-Persada

Sumber : Antara


TERBARU