> >

Surya Paloh: Bersama Pemerintah Lebih Baik, Ini Pilihan Saya, Pilihan NasDem

Politik | 25 April 2024, 20:47 WIB
Ketua Umum NasDem Surya Paloh dan Presiden terpilih Prabowo Subianto di Kertanegara, Jakarta Selatan, Kamis (25/4/2024). Surya Paloh menyatakan NasDem mendukung pemerintahan berikutnya di bawah kepemimpinan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. (Sumber: Tangkap Layar Kompas TV.)

Baca Juga: Surya Paloh: NasDem Tegaskan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Dari hasil pertemuan tersebut, kedua pihak telah untuk bekerja sama demi kepentingan rakyat.

"Tadi terjadi suatu pertemuan yang efektif, produktif. Kita sepakat bahwa kita akan kerja sama untuk sebesar-besarnya kepentingan rakyat Indonesia," kata Prabowo.

"Semua kekuatan yang bisa bergabung, bekerja untuk rakyat memberi suatu pemerintahan yang kuat dan efektif di tengah dinamika dunia, sangat dinantikan oleh rakyat kita," ujarnya. 

Seperti diketahui, pada Pilpres 2024, Prabowo dan Paloh sebelumnya berada di kubu yang berbeda.

Di mana Paloh bersama NasDem mengusung pasangan capres-cawapres nomor 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar di Pilpres 2024.

Sementara Prabowo maju bersama Gibran Rakabuming Raka sebagai capres-cawapres nomor 02.

Pada Rabu kemarin, KPU telah menetapkan Prabowo-Gibran yang meraih suara terbanyak pada Pilpres 2024 sebagai presiden-wakil presiden terpilih.

Baca Juga: Usai Bertemu di Kertanegara, Prabowo-Surya Paloh: Kita Sepakat Kerja Sama untuk Kepentingan Rakyat

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU