> >

Respons Menko PMK soal Kasus Siswa STIP Tewas Usai Dianiaya: Selama Ini Tanggung Jawab Institusi

Peristiwa | 6 Mei 2024, 18:11 WIB
Foto arsip Menko PMK Muhadjir Effendy. Pemerintah lewat Menko PMK merespons soal tewasnya siswa STIP yang diduga dianiaya senior mereka. (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)

Kemudian korban dan teman-temannya diminta oleh para senior menuju ke salah satu kamar mandi.

Baca Juga: Kemenkes: Dampak Vaksin AstraZeneca Paling Lama 6 Bulan Setelah Suntik, Kalau Lebih Dipastikan Bukan

Di sana, korban kemudian menjadi orang pertama yang menerima penganiayaan dengan dipukul di bagian ulu hati sebanyak lima kali. Tak lama kemudian, korban tak sadarkan diri.

Berdasarkan sinkronisasi dan pemeriksaan, Kombes Gidion menjelaskan penyebab utama kematian korban adalah luka di mulut yang menurut tersangka merupakan upaya penyelamatan.

Di mana saat korban tak sadarkan diri usai dihajar, tersangka sempat panik dan melakukan upaya penyelamatan yang tidak sesuai prosedur

“Menurut tersangka, penyelamatan (dengan cara) memasukkan tangan di mulut untuk menarik lidahnya,” ujarnya.

Namun hal itu, lanjut Kombes Gidion, justru berakibat menutup saluran pernapasan, dan mengakibatkan korban meninggal dunia.

 

Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU