> >

Hasto PDIP: Kami Tak Kekurangan Stok Pemimpin untuk Maju di Pilkada Jawa Tengah

Rumah pemilu | 22 Mei 2024, 21:13 WIB

 

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto bagi-bagi telur dan menyapa masyarakat di kawasan Rumah Susun Tanah Tinggi, Senen, Jakarta, Minggu (14/1/2024). (Sumber: ANTARA/Narda Margaretha Sinambela)

JAKARTA, KOMPAS TV - Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDI Perjuangan atau PDIP Hasto Kristiyanto menyebut partainya tak kekurangan stok pemimpin untuk diusung dalam gelaran Pilkada Jawa Tengah (Jateng) 2024. 

Namun, ia belum ingin menjelaskan ihwal sosok yang akan diusung dalam pesta demokrasi tersebut. 

"Terkait dengan Pilkada Jateng, kami partai yang sistemik mengadakan kaderisasi sekolah partai. Kami tidak kekurangan stok pemimpin (kader) karena mereka telah dipersiapkan secara berjenjang,” kata Hasto di kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat, Rabu (22/5/2024). 

Baca Juga: Mulai Hari Ini! PDI-P Buka Pendaftaran Bakal Calon Gubernur Jateng, Ditutup 28 Mei 2024

Hasto mengatakan, partainya memiliki banyak kader yang siap untuk diterjunkan dalam kontestasi Pilkada Serentak 2024 pada 27 November mendatang. 

“Begitu banyak calon gubernur dan wakil gubernur yang berasal baik itu dari tingkat pusat maupun juga kepala daerah,” katanya.

Sebelumnya, DPD PDIP Jateng akan membuka pendaftaran bakal calon gubernur (bacagub) dan bakal calon wakil gubernur (bacawagub) untuk Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Jateng 2024.

Ketua DPD PDIP Jateng Bambang Wuryanto mengatakan, pendaftaran bacagub dan bacawagub Jateng serta pengambilan formulir dibuka mulai hari ini, Rabu (22/5/2024) dan akan ditutup pada Selasa (28/5) pekan depan.

Adapun, pengembalian formulir dapat dilakukan pada 23-30 Mei 2024.

Penulis : Fadel Prayoga Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU