> >

Kenakan Batik KORPRI, BHP Surabaya Gelar Upacara Bendera Peringati Hari Sumpah Pemuda

Humaniora | 28 Oktober 2024, 20:09 WIB
Balai Harta Peninggalan (BHP) Surabaya menggelar upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-96 pada Senin pagi (28/10). (Sumber: BPH Surabaya)

SIDOARJO, KOMPAS.TV - Balai Harta Peninggalan (BHP) Surabaya menggelar upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-96 pada Senin pagi (28/10).

Upacara ini dilaksanakan di halaman Kantor BHP Surabaya dan diikuti oleh seluruh pegawai yang mengenakan seragam Batik KORPRI, memberikan nuansa kebersamaan dalam peringatan hari bersejarah tersebut.

Kepala BHP Surabaya, Hendra Andy Satya Gurning memimpin jalannya upacara sebagai inspektur upacara.

Dalam kesempatan tersebut, ia membacakan amanat dari Menteri Pemuda dan Olahraga RI, yang menekankan pentingnya semangat persatuan dan kontribusi pemuda dalam pembangunan bangsa.

Dalam sambutannya, Hendra juga menyoroti konteks peringatan Hari Sumpah Pemuda kali ini yang berlangsung di tengah masa transisi pemerintahan baru. 

Pemerintahan baru tersebut memiliki komitmen kuat untuk mendorong kemajuan bangsa.

Khususnya dalam mencapai target-target pembangunan jangka menengah dan panjang yang tertuang dalam visi Indonesia Emas 2045.

Baca Juga: Pernyataan Ipda Rudy Soik usai Dengar Kronologi Pemecatan dari Kapolda NTT di Komisi III DPR

Hendra mengajak seluruh peserta upacara untuk menjadikan semangat Sumpah Pemuda sebagai landasan dalam mendukung program-program pemerintah, serta berperan aktif dalam mewujudkan Indonesia yang lebih maju dan sejahtera.

"Ini adalah momen penting bagi bangsa untuk memberikan perhatian lebih besar kepada pengembangan kepemudaan sebagai bagian penting dalam pembangunan Indonesia, baik dalam peran pemuda sebagai subjek maupun objek pembangunan," ungkapnya.

Penulis : Kiki Luqman Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU